Besok (18 Juli 2011) adalah merupakan hari spesial buat ibu dari ketiga anak laki-lakiku, namun sampai detik ini Pukul
Memang ada sih satu cara dengan memberikan kado dan didalam nya terisi kotak kado kosong…. Nanti ketika ditanya, mamah nggak liat bahwa didalam kotak kosong itu penuh dengan ciuman sayang dariku…. Gua pikir kayaknya nggak akan kena juga dech…. Lalu apa ya…
Mungkin anda bertanya belikan saja dia sebuah mobil semisial BMW atau Merzedez Benz, atau mungkin materi yang-mahal-mahal…. Kalau itu sih mending aku sumbangin aja duitnya buat para fakir miskin atau Janda, Yatim, Piatu atau pelayanan kemanusiaan akan jauh lebih bermanfaat dibandingkan buat istriku dan aku yakin ideku pasti disetujui.. karena aku mengenalnya 😛 …. Lalu apa dong…
Ya sudah deh aku mencoba mengoreksi hal apa yang sudah kulakukan dan apa yang belum pernah kulakukan untuk membuatnya semakin sayang pada ketiga anak-anaku dan tentu juga saya sebagai suaminya.
Selama ini dapat dipastikan bahwa papa selalu ada disaat sedih, disaat senang bahkan disetiap hari ulang tahunmu… mah tidak semua suami ada didekat istrinya loh disaat istrinya berulang tahun, bisa jadi karena jarak pekerjaan atau lainnya. Tapi papa pastikan setidaknya sejak awal pernikahan kita sampai sekarang papa selalu ada disamping mama….
Memang pernah beberapa kali saat mamah cerita lebih banyak gossip, papa sudah tertidur pulas dan pagi2 mamah mencak2 karena papa tidak mendengar cerita mamah… kedepan papa pastikan papah akan mendengar semua cerita-ceritamu baik itu tentang kelakuan tetangga si anu, suaminya sianu yang suka ngelirik-lirik, kekayaan sianu yang bertambah hari demi hari atau lainnya papa akan pastikan untuk mendengar setidaknya 75% dari setiap ceritanya… 🙂, Untuk berikutnya papa akan lebih sering diam saat mamah memberikan instruksi untuk memperbaiki sesuatu , tentang si USSR (Aceco) kek, tentang bagian mobil yang perlu dibersihkan kek… papah akan diam mendengarnya dan menjalankan sesuai komando mamah… 🙂, Banyak orang membatasi setiap aktivitas istri, kalau papah menyerahkan ke mamah sepenuhnya tugas dan tanggung jawab istri pada mamah termasuk kebebasan penuh mamah untuk mengelola gaji papa yang besar itu .. 🙂, Mungkin mamah sedikit bingung kalau papah rajin sit up, push up, olah raga lah… sebenarnya itu papa lakukan supaya penampilan papah tetap indah dan agar mamah makin sayang sama papah… kalau sebaliknya tidak mamah lakukan tidak usah khawatir mah… keindahan itu bukan hanya karena langsing aja kok… 🙂, Jika selama ini papa selalu bersikap negative dalam hal memberi tanggapan atas setiap pernik pendapat, ini karena papa melihat diluar sana hidup sudah demikian sulit sehingga beragam tindakan orang untuk mencapai tujuan… itu hanya preventif dari papah.. untuk berikutnya papah akan lebih menanggapi dengan positif deh mah.. papah janji… 🙂, Papah juga minta maaf ya mah kalau papa sering tidak mau mengalah dalam suatu pendapat… mungkin karena papa merasa sudah banyak menguasai keadaan…selama ini papa merasa hidup penuh dengan gelombang, pengoyakan, penyaringan, penggeseran, ujian, cobaan, dan papa merasa menang. Jadi sewaktu papa bersaksi, papa merasa tenang, kalau orang lain sedang mengalami sesuatu, langsung papa merasa bisa mengucapkan kata-kata yang indah yang bisa menenangkan, kalau ada orang lain menceritakan kesulitannya, papa merasa bisa langsung mengeluarkan kata-kata mutiara untuk menghibur, kalau papa melihat ada yang bimbang dan tawar hati, papa biasanya langsung mengucapkan kata-kata perjuangan untuk memotivasi. Padahal papah ini belum apa- apa ya… jadi untuk berikutnya papa akan belajar untuk mengalah dech… :). Jikalau selama ini papah habis pulang kantor kadang suka cemberut untuk kedepan papah pulang kantor papah akan selalu tersenyum…. Tapi ingat mah… senyum papah itu bukan berarti “minta” ya… 🙂
Papa pernah mengcopas cerita dan memasukannya dalam group dan blog KEEP IN MIND, cerita tentang siapakah orang yang paling dicintai didunia ini… dan jawabannya adalah pasangannya… alasannya suatu saat nanti anak-anak pasti akan meninggalkan nya…Jadi di ulang tahun mamah yang ke-38 ini…. Papa dan anak-anak mengucapkan selamat ulang tahun buat mamah…
Papa selalu menyayangimu seperti janji kita dulu di depan altar.
Doa Ku
Tuhan yang berada di Surga
Dihari ulang tahun istriku
Dengarkanlah supaya kami tidak mencari-cari
Untuk dihibur melainkan menghibur;
Untuk dimengerti melainkan mencoba mengerti;
Untuk dicintai, Melainkan mencintai;
karena lebih baik memberi daripada menerima,
Untuk mengampuni, supaya kami diampuni,
Untuk mati supaya kami lahir ke dalam hidup yang kekal.
Amin
Untuk Yuli Aryanti,
With Love From Me to You